PROGRAM EKONOMI

BAZNAS Bone Salurkan Bantuan Modal Usaha untuk Mustahik di 4 Kecamatan

25/12/2024 | Humas BAZNAS Bone

Bone, 25 Desember 2024 – Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Bone menyalurkan bantuan modal usaha untuk mustahik yang berada di empat kecamatan, yaitu Kecamatan Mare, Tonra, Salomekko, dan Patimpeng. Bantuan ini diberikan kepada 23 penerima yang bergerak di berbagai sektor usaha, antara lain Z-Mart, bengkel, kedai minuman, pedagang sayur, dan pedagang ikan keliling. Penyerahan bantuan dilakukan langsung oleh Ketua BAZNAS Bone, Drs. H. Zainal Abidin.

 

Anggota Satpol PP Kab. Bone dan Pasiter KODIM 1407 Bone Lettu Inf Idris bersama Babinsa turut hadir dalam Penyerahan bantuan yang dilaksanakan di dua titik, yakni di Kantor Desa Kadai, Kecamatan Mare dan KUA Patimpeng pada Rabu, 25 Desember 2024. Penerima bantuan merupakan mustahik yang terdaftar melalui Unit Pengumpul Zakat (UPZ) desa setempat. Dalam kesempatan ini, Drs. H. Zainal Abidin mengungkapkan bahwa bantuan tersebut diharapkan dapat memberikan dukungan untuk pengembangan usaha mereka.

 

“BAZNAS Bone terus berkomitmen untuk membantu masyarakat yang membutuhkan, khususnya dalam peningkatan ekonomi. Bantuan modal usaha ini kami salurkan agar para penerima dapat mengembangkan usaha mereka lebih baik lagi dan akhirnya meningkatkan kesejahteraan keluarga,” ujar H. Zainal Abidin.

 

Selain itu, ia juga menambahkan bahwa data penerima bantuan bersumber dari UPZ desa yang telah melakukan verifikasi terhadap para mustahik yang membutuhkan. "Kami berharap bantuan ini dapat digunakan sebaik-baiknya untuk memajukan usaha mereka dan membawa dampak positif bagi perekonomian di daerah masing-masing," lanjutnya.

 

Bantuan modal usaha ini mencakup berbagai jenis usaha kecil dan mikro, seperti Z-Mart yang dapat membantu kebutuhan sehari-hari masyarakat, bengkel, kedai minuman yang berpotensi menarik pelanggan, pedagang sayur yang berperan penting dalam penyediaan kebutuhan pangan, serta pedagang ikan keliling yang memudahkan masyarakat mendapatkan ikan segar.

 

Dengan adanya bantuan ini, diharapkan usaha-usaha kecil yang dijalankan oleh para mustahik dapat berkembang lebih baik dan berkelanjutan. BAZNAS Bone juga berencana untuk memberikan pelatihan-pelatihan kewirausahaan sebagai bagian dari upaya pemberdayaan masyarakat yang lebih maksimal.

KABUPATEN BONE

Copyright © 2025 BAZNAS

Kebijakan Privasi   |   Syarat & Ketentuan   |   FAQ